Monday 22 December 2014

Strategi Menang Bermain tenis tunggal

Untuk menang dalam bermain Tenis, seorang pemain harus berusaha agar bola selalu dalam permainan dan diarahkan atau ditempatkan sejauh mungkin dari lawan. Tidak perlu harus membuat nilai untuk setiap pukulan yang dilakukan.

Harus diingat, bahwa seorang pemain harus berusaha mengembalikan bola yang kesulitannya semakin meningkat bagi lawannya dan berusaha menambah nilai dengan pukulan yang mematikan pada waktu yang tepat.

Mengingat  strategi, jumlah kemungkinannya dalam Tenis hampir tidak terbatas. Salah satu tindakan yang harus dilakukan ialah memahami sungguh-sungguh tipe permainan yang dimiliki sendiri. ada tiga tipe bermain :

1. menyerang, 2. bertahan, dan 3. gabungan dari menyerang dan bertahan. untuk menjadi pemain yang baik penting memiliki tipe bermain menyerang dan bertahan.
Hal berikut yang perlu dilakukan ialah mengadakan analisa terhadap : (1) unsur-unsur jasmani yang dimiliki dan (2) cara bermain. bila pemain berbadan kecil, janganlah mengharapkan dapat bermain seagresif pemain yang jangkung dan kuat. Sebaliknya seorang pemain bertubuh kecil biasanya cepat dan lincah. Pemain bertubuh kecil harus lebih meningkatkan kecepatannya dan berusaha menguasai berbagai macam pukulan . Sebaliknya seorang pemain yang bertubuh jangkung dan lagi pula kuat, ia harus menguasai serve sebaik mungkin dan menjadi pemain net yang baik, setelah menguasai groundstrokes. Strategi bermain mencakup banyak unsur. Pertama adalah analisa diri sendiri dan lawan bermain. Permainan lawan harus dipelajari utnuk mengetahui kelemahan-kelemahannya. Perhatikan matanya. kedua kakinya dan bagaimana ia memukul bola. Unsur-unsur ini memberi petunjuk jenis pukulan yang akan dilakukannya dan dengan demikian seorang pemain dapat lebih baik menduga arah pukulannya. Sebaliknya seorang pemain harus berusaha menyembunyikan semua unsur yang akan memberi petunjuk bagi lawan mengenai tipe pukulan yang akan dilakukan. Sebuah petunjuk umum yang dapat  dipergunakan ialah,bila bola dipukul keras keatas kekuatan lawan kemungkinan besar sekali ia akan dapat menguasai pukulan keras itu. Semakin keras bola dipukul semakin keras dan cepat bola akan kembali. Jadi pukulan diarahkan kepada kelemahan lawan, pukullah bola sekeras mungkin.

Sebaliknya seorang pemain jangan selalu memusatkan perhatiannya pada kelemahan lawan. Bila pukulan selalu diarahkan kebagian yang lemah dari lawan, ia akan menjadi terlatih dan kelemahannya akan berkurang. Sebetulnya adalah lebih baik secara berturut-turut pukulan diarahkan kebagian kekuatan lawan dengan selalu memaksa dia bermain defensif pada garis belakang dan secara tiba-tiba pukulan keras diarahkan kekelemahan lawan.

Satu strategi yang baik juga ialah mengusahakan lawan sebanyak mungkin berlari. Dalam keadaan demikian ia lebih kurang mempunyai kesempatan melancarkan pukulan yang agresif. Dalam keadaan berlari pemain pandaipun akan sering membuat kesalahan dalam mengembalikan bola.

Ingat, jangan terikat pada satu pola bermain. Seorang pemain harus selalu mengubah pola permainannya agar lawan tidak mudah mengetahui arah pukulan yang akan dilakukan. Umpamanya bila hanya selalu memukul bola dari sudut yang satu ke sudut yang lain, lawan dengan tanpa kesulitan dapat mengimbangi cara bermain yang demikian, tetapi, bila setelah lawan berlari beberapa kali dari sudut yang satu kesudut yang lain, dengan sekonyong-konyong bola dipukul dua kali berturut-turut kearah sudut yang sama, besar kemungkinan lawan telah mulai lari kesudut yang lain, sehingga ia harus berhenti untuk kembali kesudut yang baru saja ditinggalkannya dengan akibat ia mendapatkan kesulitan untuk mengembalikan bola, karena keseimbangan terganggu.

Atau seorang pemain telah memaksa lawannya berada jauh pada salah satu sudut, dapat dibayangkan bagaimana akan efektifnya menempatkan bola pada pukulan berikut dengan pukulan drop sejauh mungkin dari lawan.

Strategi dasar adalah mengusahakan lawan kehilangan irama, paksa ia lari dari sisi yang satu kesisi yang lain atau dari net ke garis belakan. Harus diusahakan melakukan yang tidak dapat diterka oleh lawan.

TAKTIK MELAKUKAN SERVE

Pada dasarnya taktiknya mudah sekali. Dalam permainan tunggal serve dilakukan dekat garis tengah, sehingga kedua sisi lapangan secara mudah dapat dukuasai. Dari sudut strategi harus diusahakan sungguh-sungguh agar service pertama itu masuk. Bila service pertama tidak masuk, lawan mengetahui bahwa service kedua akan tidak sekeras service pertama. Hal ini menambah kepercayaan pada dirinya. Tambahan lagi ia dapat lebih dekat ke net untuk menerima serve. Dengan memberi spin pada bola dan diarahkan kepada kelemahan lawan service kedua dapat lebih efektif. Bila lawan tidak menyukai pengembalian bola dengan pukulan backhand, service kedua diarahkan kebagian yang tidak disukainya itu. Bila ia berdiri jauh kekiri untuk menutupi kelemahannya, service diarahkan sejauh mungkin pada forhend-nya.

Bila menerima serve, pukul kembali service itu kearah lawan sejauh mungkin dekat garis belakang. Sebaliknya, bila ia bergerak maju ke net,ada dua alternatif: (1) dilakukan pukulan topspin kearah kaki lawan yang memaksa ia mem-volly bola keatas.
(2) berikan bola lob melewati kepalanya agar ia dipaksa mundur.

Juara-juara tenis mengetahui, bahwa pertahanan yang paling baik, terutama bila menerima serve ialah memukul bola pada pada saat bola mamantul naik. Dewasa ini hampir semua juara-juara Tenis menerima service yang bagaimanapun kerasnya dengan berdiri di depan garis belakang, sehingga mereka dapat memukul bola pada waktu pantulan naik, yaitu sebelum bola mencapai pantulan naik tertinggi.

Bila menerima serve terlalu jauh dibelakang garis belakang lawan akan tidak begitu susah untuk maju ke net stelah melakukan serve. Memukul bola pada pantulan naik, dapat meniadakan waktu yang sangat singkat itu dipergunakan lawan untuk maju ke net. Selain dari pada itu bila menunggu service didepan garis belakang akan mengurangi beberapa langkah untuk maju ke net.

MAJU KEDEPAN NET

Saat untuk maju kedekat net adalah bila lawan mengembalikan bola yang jatuhnya didaerah service. Bila maju kedepan harus menurut garis lurus dari arah bola yang dipukul. Umpamanya bila bola dipukul kearah beckhan lawan, yang memukul harus maju ke net kesebelah forhandnya untuk menutupi daerah yang sejajar dengan garis samping. Tindakan seperti ini mamaksa lawan mencoba mengembalikan bola dengan cara menyilang lapangan dalam usahanya melewati lawannya. Cara yang demikian akan memperbesar kemungkinan ia berbuat kesalahan. Bila ia berhasil memukul bola yang demikian, lawannya akan mempunyai waktu untuk mengubah arah, karena pukulan yang menyilang akan lebih panjang dari pada pukulan yang lurus sejajar dengan garis samping. Kemungkinan lain ia akan melakukan pukulan lob. Jadi seorang pemain harus memusatkan perhatian kepada cara lawannya melakukan pukulan, sebab cara itu akan memberikan petunjuk bila umpamanya lawan akan melakukan pukulan lob, sehingga pemain itu mempunyai waktu untuk mundur kebelakang untuk melakukan smash.

Maju kedepan net adalah satu senjata strategi yang baik melawan pemain yang gugup. Dengan strategi itu lawan mungkin dipaksa untuk membuat kesalahan. Strategi itu juga baik sebagai strategi tandingan melawan lawan yang menyukai bermain didepan net. Dalam hal ini usahakan mendahului lawan kedepan net. Bila bermain net, ingat bahwa bola harus dipukul kebawah menjauhi lawan.

BERMAIN DEKAT GARIS BELAKANG

Ketepatan atau akurasi adalah kunci bila seorang pemain menyukai bermain dari garis belakang. Arahkan pukulan jauh kedekat garis belakang dan bila lawan maju kedekat net, lakukan pukulan pendek yang tajam, bola dapat di lob atau ditopspin ke arah kaki lawan. Bila sebaliknya lawan itu seorang yang yang tidak begitu cepat dan kelihatannya enggan untuk maju kedepan, lakukan pukulan yang lambat dekat net atau lakukan dropshot. Bila ia telah berada di depan net tibalah waktunya untuk melob bola melewati kepalanya. Perubahan kecepatan bola dan panjang pukulan adalah salah satu cara yang efektif untuk melelahkan lawan. Banyak dari pemain-pemain tennis dapat berlari berkali-kali dari satu sisi ke sisi yang lain dengan sedikit atau tanpa usaha yang nyata. Tetapi bila pemain itu meloncat kedepan atau kebelakang, dari garis belakang ke net, pemain itu akan cepat menjadi lelah. Keuntungan lain yang dapat diperoleh dengan mengadakan perubahan pada kecepatan dan irama dari pukulan, ialah cara itu akan dapat merusak timing dari lawan.

Hal yang penting yang harus diingat ialah, jangan ubah cara bermain bila memproleh kemenangan atau mengumpulkan nilai. Ada waktu-waktunya bila harus mengubah cara bermain. Bila bermain dekat garis belakang tidak berhasil, ubahlah taktik bermain dan maju ke depan net. Bila lawan mengumpulkan nilai dengan bermain dekat garis belakang, usahakan agar dia maju kedepan net dengan pukulan-pukulan pendek. Jadi pemain yang kalah harus mengambil inisiatif untuk mengubah pola permainan lawan yang sedang mengumpulkan nilai dengan mengubah pola permainan sendiri.

2 comments:

  1. mau belajar tenis tanpa pelatih?
    klik saja link di bawah
    https://www.tokopedia.com/herbas/bola-tenis-bertali-untuk-latihan-tenis-lapangan

    ReplyDelete
  2. agen sabung ayam online terbaik dan terpercaya indonesia

    https://rajasabungs128.com/warisan-nenek-moyang-sabung-ayam-yang-mulai-terlupakan/

    Link Official Bolavita : http://159.89.197.59/
    Telegram : +62812-2222-995
    Wechat : Bolavita
    WA : +62812-2222-995
    Line : cs_bolavita

    ReplyDelete